Lomba Menulis Update

by

mnulis

Tulisan ini terakhir diupdate tanggal 20 Februari 2025

Ikuti informasi terbaru seputar lomba penulisan dan literasi di halaman ini. Sebisa mungkin kami menampilkan lomba setidaknya batas deadline-nya satu bulan. Sebaiknya kunjungi halaman ini sesering mungkin untuk tidak ketinggalan informasi lomba.

Mnulis.com tidak bertindak sebagai penyelenggara lomba. Sebaiknya ajukan pertanyaan seputar lomba langsung ke penyelenggara lomba.  Semua lomba yang kami tampilkan tidak memungut bayaran (gratis).

Halaman ini untuk membantu penulis yang ingin mendapatkan beragam informasi lomba penulisan. Di sosial media sangat banyak kami menemukan informasi lomba yang justru mensyaratkan peserta untuk membayar uang pendaftaran. Untuk itulah, Mnulis.com mengkurasi lomba menulis yang menurut kami layak untuk diikuti.

Untuk mengikuti informasi lomba dengan baik, urutan dimulai dengan deadline terlama. Hal ini untuk membantu pembaca mengetahui informasi lomba yang memungkinkan diikuti berdasarkan batas waktu pengumpulan karya.

Deadline Bulan Februari 2025

Program Seleksi Penulis Emerging UWRF

Ini bukanlah lomba, tetapi menjadi bagian dari seleksi penulis emerging UWRF. Mengirimkan satu cerita pendek (cerpen). Karya yang diseleksi ditulis paling lama tahun 2024, serta melampirkan karya-karya lainnya dalam bentuk pdf atau tautan sebagai bahan pertimbangan dewan kurator. Pengumpulan karya paling lambat Kamis, 6 Februari 2025, Pukul 23:59 WITA. (Waktu Indonesia Tengah). Info selengkapnya ubudwritersfestival.com/emerging-writers-2025

Deadline Bulan April 2025

Lomba Cerpen di Kompasiana

Perkumpulan Pencinta Cerpen (Pulpen) Kompasiana mengadakan Perjamuan Sastra Cerpen Kompasiana 2025. Pendaftaran berlangsung sejak 17 Februari hingga 10 April 2025. Tema dan genre cerpen bebas. Maksimal 1.300 kata. Cerpen diposting di akun Kompasiana. Info selengkapnya temu.kompasiana.com/pulpen/pesta-pena-2025-perjamuan-sastra-cerpen-kompasiana_1665.

Deadiline Bulan Mei 2025

Lomba Menulis Cerita Rakyat Kalimantan Timur

Lomba hanya untuk kalangan masyarakat Kalimantan Timur yang dibuktikan dengan identitas diri. Cerita rakyat berkaitan dengan Kalimantan Timur. Lomba ini diadakan oleh Disdik Kaltim. Pendaftaraan dan pengiriman karya hingga 10 Mei 2025. Info selengkapnya Instagram.com/bid.kebudayaankaltim.

Lomba Menulis Esai Autobiografis Kalam

Sayembara menulis Esai Autobiografis Kalam 2025 bertema “Menjadi Indonesia”. Kegiatan ini merupakan bagian dari Literature and Ideas Festival of Salihara (LIFES) 2025. Panjang esai antara 5.000-8.000 kata di atas kertas A4 menggunakan font Times New Roman ukuran 12. Sayembara ditutup 31 Mei 2025, 24:00 WIB. Tiga esai pemenang dan esai-esai yang menarik perhatian Dewan Juri dan Redaksi akan dimuat dalam situs kalamsastra.id. Info selengkapnya: kalamsastra.id/sayembara

Sepanjang 2025

Gulung Tukar mengundang para penulis, jurnalis, seniman dan pegiat seni budaya untuk berkontribusi di Gulkar Press melalui dua rubrik:

  • Suar!: Menerima artikel, esai, opini, dan liputan seni rupa, pertunjukan, musik, serta program seni budaya seperti festival dan lokakarya.
  • Cerita Akar Cipta: Fokus pada eksplorasi arsip dan narasi lokal.
    Info selengkapnya: gulungtukar.org/panggilan-menulis

Related Post